"Ungkapan pemikiran sederhana untuk pembenahan diri"

Minggu, 14 Agustus 2011

TANDA MEMPEROLEH NIKMAT RAMADHAN

 Bagaimnakah tanda-tanda orang yang mendapatkan nikmatnya Ramadan dan bagaimana cara kita mnjadi insan yang bertakwa melalui jamuan Ramadan ini?

Tanda-tanda orang yang berhasil mendapat nikmatnya Ramadan sehingga menjadi orang bertakwa, antara lain, perbuatannya semakin baik, tidak menyakiti lingkungannya, tidak mudah berbohong karena merasa selalu ada yang mengontrol dirinya dalam kesendirian maupun dalam keramaian, tidak berat untuk mendermakan hartanya kepada orang yang membutuhkan –baik dalam keadaan lapang rezeki maupun dalam keadaan sempit-- ringan tangan untuk memberikan bantuan apa saja kepada orang yang membutuhkan, mampu mengendalikan nafsunya, tidak serakah, sabar, dan sebagainya.

Dalam tataran ritual keagamaan, shalat sunnahnya lebih berkualitas dari sebelumnya, shalat malamnya lebih baik (belum tentu lebih banyak), demikian pula amalan-amalan sunnah lainnya. Untuk mencapai derajat takwa melalui jamuan Ramadhan ini, ikutilah cara berpuasa yang benar sesuai tuntunan Nabi SAW. Lakukanlah puasa dan qiyamullail semata-mata karena dasar iman kepada Allah dan atas dasar perhitungan bahwa kelak kita akan dimintakan pertanggungjawaban atas semua perbuatan kita. Mudah-mudahan itu semua dapat mengantarkan kita menjadi orang yang bertakwa. Wallahu a’lam.

(M Quraish Shihab, Dewan Pakar Pusat Studi Al-Quran)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Arsip Situs

Online now

Show Post

Blog Archive